Raih Penghargaan, Program Vokasi Panen Penghargaan Acara ABDIMAS Award Yang Dilaksanakan oleh LPM UMY

September 30, 2023, oleh: superadmin

Kamis (21/09), Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menggelar acara ABDIMAS AWARD dengan tema “UMY ada Masyarakat Berdaya”, acara ini tidak hanya memperlihatkan inovasi dan dedikasi, tetapi juga menggambarkan semangat UMY dalam memberdayakan masyarakat. Dalam acara tersebut tak lupa Prof. Dr. Ir. Gunawan Budiyanto, M.P., IPM. ASEAN. Eng selaku Rektor UMY memberikan sambutan, dalam sambutannya beliau menyoroti pentingnya pengabdian masyarakat yang mana menurut Rektor UMY meskipun pandemic COVID-19 sudah terlewatkan tetapi UMY tetap berkomitmen untuk melaksanakan program pengabdian masyarakat. Hal tersebut juga sejalan dengan UMY telah menerjunkan 900 mahasiswa KKN dengan tema “Muhammadiyah Mengajar” guna memberikan sedikit dukungan kepada sekolah-sekolah yang mengalami dampak dari adanya pandemi COVID-19 yang lalu. Jelas Rektor UMY saat sambutannya.

Pada acara ABDIMAS AWARD salah satu rangkaiannya adalah peluncuran Bank Sampah Online (BASAMO) yang mana program ini diharapkan dapat mempermudah pencatatan transaksi bank sampah Muhammadiyah dan masyarakat Indonesia secara umum. Setelah rangkaian acara peluncuran tersebut dilanjut dengan penghargaan ABDIMAS AWARD 2023 yang memiliki 2 kategori penghargaan yaitu Fakultas Terbaik dan Program Studi Terbaik.

Alhamdulilah dalam acara tersebut Program Vokasi UMY memborong 3 kategori penghargaan, pada kategori Fakultas Terbaik dimenangkan oleh Program Vokasi menjadi juara 1, dan pada kategori Program Studi terbaik, dua dari Program Studi Program Vokasi meraih juara Program Studi Terbaik yakni D4 Teknologi Rekayasa Otomotif membawa pulang juara 1 dan D4 Akuntansi Lembaga Keuangan Syariah membawa pulang juara 3. Tak sampai disitu Program Vokasi juga masih menjadi pemenang dalam kategori implementasi program pengabdian masyarakat oleh mahasiswa dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ir. Nur Hudha Wijaya, S.T., M.Eng melalui kelompok KKN 124, yang mana beliau saat ini menjabat menjadi Kaprodi D3 Teknologi Elektro-medis.

Dalam sorotan yang menyinari semua sudut, ABDIMAS AWARD 2023 di UMY tidak hanya menjadi ajang penghargaan, tetapi juga sebuah perayaan keberhasilan untuk Program Vokasi dan program studi di Vokasi. Prestasi gemilang ini membuktikan bahwa dedikasi, kerja keras, dan semangat tidak kenal batas di sivitas akademika UMY terkhusus Program Vokasi. Sesuai dengan slogan yang sering disampaikan Direktur Program Vokasi Prof. Dr. Bambang Jatmiko, S.E., M.Si. “jadikan prestasi menjadi tradisi”.