“Inspirasi dari Pemimpin: Mahasiswa Baru Vokasi UMY Digembleng oleh Dekan Sekolah Vokasi UGM”

September 16, 2023, oleh: superadmin

Pendidikan vokasi adalah bagian dari sistem pendidikan yang dirancang untuk mempersiapkan siswa agar siap terjun ke dunia kerja, sementara pendidikan di dalam dunia kerja harus memiliki kemampuan adaptasi terhadap berbagai perubahan. Ini sejalan dengan tujuan dasar pendidikan, yaitu mempersiapkan individu untuk hidup dan mencari sumber penghidupan. Program-program vokasi biasanya dirancang untuk mempersiapkan individu agar siap untuk bekerja di bidang tertentu dan mengembangkan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia kerja. Program-program vokasi seringkali mencakup pelatihan praktis, magang, atau pemahaman mendalam tentang bidang pekerjaan tertentu.

Melalui acara MATAF Vokasi yang berlangsung pada hari Rabu (12/09) dengan mengundang Dekan Sekolah Vokasi UGM yakni Prof. Dr.-Ing. Ir. Agus Maryono. Dalam acara tersebut beliau memberikan motivasi kepada seluruh mahasiswa baru Program Vokasi bahwa di Program Vokasi itu tidak hanya praktik yang didapatkan, tetapi pada Program Vokasi juga mendapat teori yang kuat, yang mana jika dikalkulasikan bisa dikatakan pembelajaran dalam Program Vokasi adalah teori 40% (kuat) dan praktik 60% (hebat). Untuk lulusan Vokasi akan mendapat soft skill, hard skill dan juga creative skill. Sehingga pada lulusan Vokasi akan bisa langsung terjun ke dunia kerja dengan skill yang memadai yang didapat selama belajar di Program Vokasi. Tegas Prof. Dr.-Ing. Ir. Agus Maryono. kepada para mahasiswa baru Program Vokasi. Tak sampai disitu, Prof. Dr. Bambang Jatmiko, S.E., M.Si selaku direktur Program Vokasi, juga memberikan beberapa petuah kepada mahasiswa baru Program Vokasi, yang mana beliau menjelaskan “jika kita ingin menjadi orang sukses ada beberapa aspek kesuksesan yang dapat diamalkan oleh mahasiswa baru. Beliau menyebutkan ada 6 aspek dalam kesuksesan. 1. Berani, sebagai kaula muda kita harus berani dalam hal apapun jika ingin sukses, 2. Bisa Baca Peluang, yang mana pada era saat ini kita sebagai kaula muda harus bisa baca peluang yang ada disekitar kita dan jangan sampai terlena dengan keadaan yang seperti itu-itu saja, 3. Kreatif, untuk menjadi kaula muda yang sukses, kekreatifan pada diri kita harus terus diasah sehingga kita mempunyai nilai lebih dari yang lain, 4. Inovatif, 5. Hobi, 6. Doa Orang Tua.” Ungkap , Prof. Dr. Bambang Jatmiko, S.E., M.Si pada acara MATAF Vokasi.

Prof. Dr. Bambang Jatmiko, S.E., M.Si menekankan, “Kesuksesan bukanlah tujuan akhir, tetapi perjalanan yang kita jalani untuk meraih impian kita. Teruslah berusaha, jangan pernah berhenti belajar, dan percayalah pada diri sendiri. Hari ini, kita telah melangkah menuju masa depan yang cerah. Bersama-sama, kita akan meraih kesuksesan yang luar biasa!” tutup Direktur Program Vokasi.